Jika anda ingin memasak Ayam. Anda dapat mencoba Resep Masakan Ayam Daun Kemangi yang akan saya bahas ini. Ayam adalah salah satu hewan yang paling gampang di kembang biakkan, sehingga menjadi salah satu makanan yang paling disukai oleh masyarakat Indonesia, pengolahannya juga cukup gampang, bisa di bakar di goreng atau di masak santan. 

Banyak para pedagang yang memilih daging ayam sebagai salah satu menu makanan yang di jual, karena daging ayam mudah didapatkan entah beli di pasar, langsung di peternakan atau ternak sendiri. Selain di goreng dengan daun kemangi. Daging ayam juga dapat di masak hingga berbagai macam jenis, mulai dari opor, sate, dan lainnya

Resep Masakan Ayam Daun Kemangi

Berikut adalah resep masakan ayam dengan daun kemangi yang lezat dan sederhana:

Bahan-bahan:

  • 500 gram ayam, potong-potong
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 butir bawang merah, iris tipis
  • 2 cabai merah, iris serong
  • 2 cabai rawit (opsional, jika ingin lebih pedas)
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 serai, memarkan
  • 1 genggam daun kemangi
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • Garam, merica dan kaldu bubuk secukupnya
  • Air secukupnya

Cara Memasak:

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, serai, daun salam hingga harum.
  2. Masukkan potongan ayam, aduk rata.
  3. Tuangi air secukupnya, bumbui dengan garam, merica dan kaldu bubuk. Masak hingga ayam matang.
  4. Tambahkan cabai merah, cabai rawit (jika pakai), tomat dan air jeruk nipis. Aduk rata.
  5. Masukkan daun kemangi, aduk sebentar. Koreksi rasa.
  6. Angkat dan sajikan ayam daun kemangi dengan nasi hangat.

Selamat mencoba! Ayam daun kemangi ini sangat sedap, harum dari daun kemangi membuatnya lebih istimewa. Anda bisa menyesuaikan kadar pedasnya sesuai selera.

Daging ayam adalah produk hewani mudah di temui di mana saja. Daging ayam kaya akan manfaat baik untuk tubuh. Seperti halnya tinggi protein, baik untuk jantung, kaya akan selenium untuk menjaga sistem metabolisme tubuh.

Masakan ayam bisa di olah menjadi masakan yang lezat dan istimewa. Ayam bisa di olah jadi berbagai menu masakan yang menggugah selera, seperti di rebus, goreng atau di bakar.

Tips Masak Ayam

Namun sebelum mulai masak, anda perlu mengetahui bagaimana cara memasak ayam yang benar.

  • Pertama, pilih daging ayam yang muda, daging ayam muda mempunyai rasa yang lebih gurih dan tekstur dagingnya nggak terlalu keras.
  • Kedua, jangan menyimpan ayam lebih dua hari. Jika terlalu lama, bisa merusak kesegaran ayam dan teksturnya bisa berubah.
  • Ketiga, saat merebus ayam gunakan air tebu atau air kelapa. Karena dua air ini dapat membuat daging ayam lebih empuk dan lunak dan menambah cita rasanya.

Baca juga : Resep Sate Masakan Menu Angkringan

Itulah resep makanan berbahan ayam yang gampang di dapat, dan banyak orang yang menyukai daging ayam, selamat mencoba resep masakan ini semoga resep ini bermanfaat bagi anda. 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *